Tobelo, Bertempat di halaman gedung kantor Pengadilan Agama Morotai, pimpinan beserta seluruh karyawan Pengadilan Agama Morotai melaksanakan upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila. Pelaksanaan upacara ini sebagai bentuk implementasi atas surat Sekretaris Mahkamah Agung RI Nomor : 1208/SEK/HM.01.2/09/2018 Tentang Pengumuman Penyelenggaraan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2018.
Bertindak selaku Inspektur Upacara Wakil Ketua Pengadilan Agama Morotai Riana Ekawati, SH. MH. Wakil Ketua Pegadilan Agama Morotai dalam naskah ikrar yang dibacakan mengajak kepada seluruh Bangsa Indonesia membulatkan tekad untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai sumber kekuatan menggalang kebersamaan untuk memperjuangkan, menegakkan kebenaran dan keadilan demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia terhadap berbagai upaya menumbangkan Pancasila sebagai Ideologi Negara.
Pelaksanaan Upacara Hari Kesaktian Pancasila yang mengusung tema " Pancasila Sebagai Landasan Kerja Mencapai Prestasi Bangsa " pada tahun 2018 ini berlangsung sederhana, khidmat dan tertib. Peserta upacara terlihat sangat antusias mengikuti urutan pelaksaan upacara yang dipandu oleh Hawia Wahda, S.Ag sebagai MC.
Adapun petugas upacara dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2018 pada Pengadilan Agama Morotai, sebagai berikut:
@admin SUBBAG PERENCANAAN, TI DAN PELAPORAN
SHARE THIS POST